Lompat ke isi utama

Berita

Jajaran Bawaslu Siap Menyesuaikan Kinerja Pola Hubungan

Kepahiang-Bawaslu Kabupaten Kepahiang, Kamis 29/09/2022 Bawaslu Kabupaten Kepahiang Melaksanakan Rapat Manajemen SDM Pengawas dan Kesekretriatan yang dipimpin oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Kepahiang serta didampingi oleh Anggota dan Koordinator Sekretaraiat Bawaslu Kabupaten Kepahiang dan di Ikuti oleh Seluruh Staf Bawaslu Kabupaten Kepahiang Sebagai Peserta Rapat Manajemen SDM Pengawas dan Kesekretriatan. Pada Rapat Manajemen SDM Pengawas dan Kesekretriatan tersebut membahas Perbawaslu Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tata Kerja dan Pola Hubungan Pengawas Pemilihan Umum, bahwasanya dalam perbawaslu tesebut adanya perubahan Divisi yang bukan hanya di Jajaran Pimpinan tetapi juga di Jajaran Staf sehingga beban kerja juga akan berubah, dengan adanya perubahan Divisi tersebut Ketua Bawaslu Kabupaten Kepahiang mengharapkan seluruh jajaran staf agar dapat mempersiapkan diri dalam menyesuaikan dengan perubahan Divisi tersebut. Zaynal menambahkan “dalam rangka akan mengadapi pemilihan umum serentak tahun 2024 diharapkan kepada seluruh jajaran staf untuk mempersipakan diri dan meningkatkan kedisiplinan dalam bekerja dan Semua Harus Lebih Banyak Mempelajari Aturan baik PKPU maupun Perbawaslu apalagi adanya aturan pengawasan dalam Perbawaslu Pola Hubungan” Penulis : Putri Damayanti Fotografer : Wawan Heriyanto
Tag
Berita