Lompat ke isi utama

Berita

TINGKATKAN PERAN HUMAS ,BAWASLU PROVINSI BENGKULU GELAR BIMTEK PENULISAN BERITA DAN DOKUMENTASI

Bengkulu,Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Kepahiang - Dalam upaya meningkatkan sistem keterbukaan informasi publik , dan peran penting humas dalam suatu lembaga , Bawaslu Kabupaten Kepahiang mengikuti bimtek pelatihan penulisan berita dan dokumentasi yang di gelar oleh Bawaslu Provinsi Bengkulu ,Selasa , 15 / 12 /2020 di Mercure Hotel Bengkulu .

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu Parsadaan Harahap ,SP , M.Si , Apriyanto Kurniawan ,Kepala bagian Pengawasan dan Humas , Elvis Masril , Pejabat Fungsional Pranata Humas Ahli Muda serta Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Zacky Antony sebagai narasumber pada kegiatan malam ini .

Parsadaan dalam sambutannya berharap setiap Bawaslu Kota/Kabupaten untuk lebih produktif lagi dalam memberikan informasi , melalui media sosial sebagai salah satu sumber imformasi yang paling dekat dengan masyarakat untuk itu humas harus diposisikan sebagai perpanjangan suara Bawaslu dalam hubungan dengan publik yang disuguhkan melalui tulisan atau irformasi sehingga masyarakat dapat mengetahui lebih banyak kegiatan Bawaslu selain mengawasi pemilu .

Zacky Antony memaparkan Peran kehumasan dalam pembentukan opini positif Bawaslu , humas adalah wajah sebuah Organisasi ,citra satu organisasi sehingga Humas sangat berperan penting dalam menyampaikan atau mengkomunikasikan segala informasi kepada publik , membangun hubungan kemitraan /sinergi dengan pihak media serta memberikan ruang dialog antara bawaslu dengan masyarakat .

Pelatihan kehumasan tersebut dilaksanakan selama tiga hari ,15/12/2020 - 17/12/2020 dengan peserta tiga orang staf Kabupaten / Kota serta staf Bawaslu Provisnsi Bengkulu .

Tag
Uncategorized